12 Aspek Contoh Pertanyaan Yang Sering digunakan Saat Wawancara Kerja (Part 2)

Contoh Pertanyaan wawancara

Artikel kali ini adalah lanjutan dari artikel 12 Aspek Contoh Pertanyaan Yang Sering digunakan Saat Wawancara Kerja (Part 1) yang sudah dibahas sebelum ini, agar anda lebih memahami penjelasan secara menyeluruh mengenai 12 Aspek Contoh Pertanyaan Yang Sering digunakan Saat Wawancara Kerja sebaiknya anda membaca terlebih dahulu artikel sebelumnya disini.



Baca Juga:
Baiklah Aspek berikutnya adalah :

Kemampuan Pencapaian Keberhasilan (Achievement)

Pertanyaan seperti ini bertujuan untuk menggali dan mengetahui aspek kemampuan, pencapaian dan keberhasilan.

Contoh pertanyaan Wawancara:
  1. Apakah anda menyukai pekerjaan yang dianggap sulit ?
  2. Apa prestasi anda yang membanggakan ? Ceritakanlah !
  3. Seberapa besar inisiatif anda ? Bagaimana cara anda memperlihatkan hal itu ? Ceritakan salah satu contohnya.
  4. Apa prestasi yang sudah pernah anda capai didalam pekerjaan !
  5. Sebutkan  tiga pencapaian dalam kehidupan anda !
  6. Sebutkan kegagalan terbesar yang pernah dialami ?
  7. Tantangan apa yang menurut anda tersulit dalam suatu pekerjaan ?

Aspirasi Diri

Bertujuan untuk mengetahui aspek aspirasi

Contoh pertanyaan Wawancara:
  1. Pelajaran apa yang paling anda senangi ? Pelajaran apa yang tidak anda senangi ? Jelaskan ?
  2. Sebelum lulus kuliah apa cita-citamu ?
  3. elaskan mengapa perusahaan kami harus memilih anda ?
  4. Sebutkan lima kelebihan dan kekurangan anda ?
  5. Apa pendapat anda mengenai perusahaan ini ?

Kelemahan Diri

Pertanyaan  yang bertujuan untuk mengetahui aspek kelemahan diri

Contoh pertanyaan Wawancara:
  1. Apakah anda sudah mencapai semua target kerja yang telah ditetapkan ? jika tidak, kenapa ?
  2. Lalu, apa solusi anda ?
  3. Kelemahan seperti apa yang timbul ketika anda menghadapi tugas yang cukup sulit ?

Sosialisasi

Pertanyaan yang bertujuan untuk menggali/mengetahui aspek sosialisasi
 
Contoh pertanyaan Wawancara:
  1. Apa kegiatan anda di waktu luang.
  2. Kegiatan seperti apa saja yang anda ikuti di lingkungan sekitar anda ?
  3. Selain kegiatan belajar, kegiatan apa lagi yang pernah anda ikuti saat masih kuliah ? Pernah memegang pososo apa ?

Kemandirian

Bertujuan untuk menggali/mengetahui aspek kemandirian

Contoh pertanyaan Wawancara:
  1. Ceritakan keputusan penting yang pernah anda ambil dalam hidup anda, yang merupakan keputusan sendiri. Ceritakan juga keputusan yang penting yang bukan keputusan sendiri.
  2. Dalam mengambil keputusan, siapa orang yang berpengaruh dalam hidup  anda ?

Kepemimpinan

Bertujuan untuk menggali/mengetahui aspek kepemimpinan

Contoh pertanyaan Wawancara:
  1. Pendapat anda, Kualitas seperti apa yang harus dimiliki seorang pemimpin ?
  2. Apa saja tantangan yang dihadapi seorang pemimpin ?
  3. Jelaskan cara anda untuk mendelegasikan tanggung jawab kepada orang lain ?
  4. Dalam berkerja apakah anda memerlukan pengawasan ?
  5. Jelaskan cara anda membuat planning kerja ?
Sumber  : gilland-ganesha.com, buku "Sukses Mendapatkan Pekerjaan" - Anna T. Yuniarti, S.Psi.

Demikianlah 12 Aspek Contoh Pertanyaan Yang Sering digunakan Saat Wawancara Kerja (Part 2) yang dapat saya sajikan, semoga bermanfaat.

Jangan lupa share ke media sosial yang tersedia dibawah ini agar bermanfaat untuk orang lain.
Terima kasih

12 Aspek Contoh Pertanyaan Yang Sering digunakan Saat Wawancara Kerja (Part 1)


Contoh Pertanyaan Wawancara

12 Aspek Contoh Pertanyaan Yang Sering digunakan Saat Wawancara Kerja (Part 1)- Pada kesempatan kali ini saya akan mencoba membagi tips mengenai 12 aspek contoh pertanyaan wawancara yang sering digunakan saat wawancara kerja, tentunya contoh pertanyaan wawancara yang akan diberikan bisa jadi berbeda pada setiap perusahaan, tergantung SOP dan Budaya Perusahaan tersebut, namun yang ingin saya tekankan adalah secara garis besar setidaknya da 12 point penting yang sering digunakan sebagai acuan pertanyaan.

12 Aspek Pertanyaan

Berikut 12 Point landasan yang lazim digunakan perusahaan untuk mengetahui lebih dalam calon karyawannya:

1.    Motivasi Kerja :
2.    Ketahanan Terhadap Tekanan (Stres)
3.    Inisiatif
4.    Sikap kerja
5.    Kepercayaan Diri
6.    Kemampuan Berpikir Analitis
7.    Kemampuan Pencapaian Keberhasilan (Achievement)
8.    Aspirasi Diri
9.    Kelemahan Diri
10.    Sosialisasi
11.    Kemandirian
12.    Kepemimpinan

Baca Juga:

Motivasi Kerja

umumnya digunakan untuk mengetahui dan menggali lebih dalam terkait motivasi kerja
 
Contoh pertanyaan Wawancara:

1.    Mengapa anda tertarik melamar pekerjaan ini ?
2.    Mengapa anda tertarik dengan perusahaan kami ?
3.    Tantangan seperti apa yang ingin anda cari dalam pekerjaan ini ?
4.    Motivasi apa yang membuat anda dapat menyelesaikan tugas-tugas sulit ?
5.    Sebutkan motivasi anda agar sukses dalam pekerjaan?
6.    Apa alasan anda keluar dari perusahaan anda sebelumnya ?

Ketahanan Tekanan Kerja

Pertanyaan ini ditujukan untuk menggali aspek ketahanan anda terhadap suatu tekanan kerja
 
Contoh pertanyaan Wawancara:
  1. Apakah anda Siap bekerja dibawah tekanan ?
  2. Jika ada pelanggan yang marah karena sesuatu yang bukan kesalahan anda, Apa sikap anda?
  3. Bagaimana cara anda menghadapi kritik yang diarahkan terhadap anda ?
  4. Jika anda mendapatkan tugas yang tidak anda kehendaki, apa tindakan anda?
  5. Tugas apa yang anda anggap berat dalam pekerjaan ?
  6. Jika anda haruskan dengan dua tugas dalam waktu dan target penyelesaian yang sama, apa tindakan anda ?

Inisiatif

Pertanyaan jenis ini bertujuan untuk mengetahui aspek inisiatif
 
Contoh pertanyaan Wawancara:
  1. Apa yang anda tahu mengenai perusahaan kami ? bagaimana cara anda mengetahui informasi tersebut ?
  2. Ceritakan tentang pendidikan serta pelatihan yang pernah diikuti.

Sikap kerja

Bertujuan untuk mengetahui aspek sikap kerja

Contoh pertanyaan Wawancara:
  1. Apa sikap anda, Jika anda kami tempatkan di anak perusahaan kami yang lokasinya jauh dari tempat tinggal anda ?
  2. Jika ada pengalihan tanggung jawab kerja yang sedang anda tangani, apa sikap anda ?

Kepercayaan Diri

Bertujuan untuk mengetahui aspek kepercayaan diri anda
 
Contoh pertanyaan Wawancara:
  1. Apa arti sukses untuk anda ? Dan apa pengaruhnya untuk anda ?
  2. Apa arti gagal untuk anda ? Dan apa pengaruhnya untuk anda ?
  3. Jelaskan ukuran sukses menurut anda.
  4. Bagaimana anda melihat diri anda sendiri sekarang ini ? Apakah anda sudah merasa sukses ?

Kemampuan Berpikir Analitis

Bertujuan untuk mengetahui kemampuan anda dalam berpikir analitis (Memecahkan Masalah) dan Kemampuan anda dalam Membuat Keputusan.
 
Contoh pertanyaan Wawancara:
  1. Apakah anda pernah mengalami masalah sulit ? Apa tindakan anda ? Bagaimana menanganinya ?
  2. Hambatan apa yang anda temui selama masa kuliah ? Bagaimana menanganinya ?
  3. Ceritakan salah satu contoh persoalan yang pernah dipecahkan.
  4. Apa solusi anda jika diminta menyelesaikan masalah secara tiba-tiba ?
  5. Bagaimana cara anda mengetahui akan adanya suatu masalah yang datang ?
Untuk sementarab cukup sekian dulu mengenai 12 Aspek Contoh Pertanyaan Yang Sering digunakan Saat Wawancara Kerja, untuk aspek berikutnya akan di posting pada kesempatan berikutnya disini.

Persiapan Penting Sebelum Interview Kerja

Persiapan Penting Sebelum Interview Kerja- Banyak diantara kita yang melewatkan kesempatan diterima kerja karena kurangnya persiapan menjelang interview.lalu persiapan seperti apa yang harus dilakukan untuk menghadapi interview? Sepandai apapun nilai akademik anda jika tidak dibalut dengan komunikasi dan penampilan secara keseluruhan pada saat interview maka hasilnya tidak akan sesuai dengan yang anda harapkan.

Interview Kerja


Rekomendasi Untuk Anda:

Interview sering menjadi salah satu penentu kegagalan ataukah keberhasilan anda untuk mengikuti ke proses berikutnya. Interview Kerja dapat dilakukan di awal ataupun diakhir, interview merupakan juga tahapan yang penting penerimaan karyawan baru diperusahaan, perannya sama penting dengan tes yang lainnya. Oleh sebabnya ketika anda memutuskan untuk melamar sebuah posisi di suatu perusahaan hendaknya mempersiapkan diri dalam hal teknis (lamaran kerja, dokumen dll) juga diperlukan persiapan mental. 

Berikut yang perlu anda ketahui untuk perispan interview 

  1. Berbicara dengan  menggunakan bahasa yang formal, tegas, Lugas , nada suara sedang agar dapat didengar dengan baik dan jelas, jangan terburu-buru pada saat menjawab pertanyaan.
  2. Dengarkan terlebih dahulu semua pertanyaan yang diberikan pewawancara agar anda dapat menjawab dengan singkat, berbobot dan tepat jawab. Jangan se-sekali memotong pertanyaan pewawancara.
  3. Pada saat Interview mata harus tetap fokus pada pewawancara, jangan menunduk.
  4. Perlihatkan antusias anda terhadap posisi yang anda lamar tersebut.
  5. Upayakan agar tidak menjawab pertanyaan dengan kata-kata seperti ya, tidak, atau tidak tahu terlebih lagi  dengan bahasa isyarat menganggukan kepala atau menggelengkan kepala. Usahakan untuk menguasai keadaan dengan menjawab pertanyaan dengan baik.
  6. Akhiri Interview dengan mengucapan terima kasih serta bersalaman dengan pewawancara
Demikian sedikit tips mengenai Persiapan Penting Sebelum Interview, tentunya anda dapat mempelajari tips lainnya terkait hal ini.

Lowongan Kerja IT -PROGRAMMER


programmer

PT. CARVIL ABADI Perusahaan Sandal, Sepatu & Garment yang beralamat di Jakarta Utara membuka kesempatan anda untuk berkarir untuk mengisi posisi :
IT - PROGRAMMER
 
Responsibilities
  1.     Mengembangkan sistem aplikasi yang memenuhi kebutuhan perusahaan.
  2.     Mengembangkan sistem aplikasi menurut standarisasi pengembangan software.
  3.     Membuat desain skema database dan mengimplementasikannya sesuai kebutuhan dalam pengembangan sistem aplikasinya.
  4.     Membuat dokumentasi sistem dan manual user sesuai dengan pengembangan sistem aplikasinya.
  5.     Menganalisa, memvalidasi dan memberikan saran atas masalah dan pengembangan lebih lanjut baik dalam hal spesifikasi sistem aplikasi, dan dokumentasinya.
Requirements
  1.     Laki-Laki, Usia maksimal 35 tahun
  2.     Pengalaman kerja minimal 2 tahun, dalam mendevelop program atau application support
  3.     Menguasai pemrograman VB 6, PHP, dll.
  4.     Menguasai Database SQL Server, MySQL
  5.     Menguasai MICROSOFT DYNAMIC GP
  6.     Mempunyai kemampuan analisa, logika dan algorithma yang baik.
  7.     Pernah membuat software.
  8.     Dapat bekerja secara individual ataupun tim.
  9.     Bisa bekerja dengan pengawasan minimum.
  10.     Bertanggung jawab terhadap pekerjaan.
Kirim CV anda ke sofyan@carvil.co.id dengan subject:

IT#NAMA ANDA#USIA

Contoh Subject : IT#Sofyan#30 Tahun

Hanya yang memenuhi syarat yang akan diproses.

Tips Diterima Kerja Via Jobstreet (Sudut pandang Perekrut/Perusahaan)

Tips Diterima Kerja Via Jobstreet (Sudut pandang Perekrut/Perusahaan)– berbekal pengalaman saya sebagai HRD di perusahaan yang kebetulan menggunakan portal pencari kerja  jobstreet.com, untuk perusahaan yang menggunakan situs ini sudah pasti akan juga menggunakan paket sistem SIVA yang berfungsi untuk mengontrol proses pelamar kerja yang masuk.

Yang tidak diketahui oleh umum adalah system SIVA ini menyaring pelamar dengan berbagai kategori indikator yang diinginkan oleh perekrut, dan dalam satu kali posting posisi bisa ratusan pelamar yang masuk ke sistem SIVA ini, anda bisa membayangkan betapa ketatnya persaingan dalam satu posisi yang anda lamar.

Tentunya Jobstreet sendiri sudah menerbitkan artikel yang terkait hal ini, namun pada kesempatan ini saya mencoba menjelaskan dari sudut pandang Perusahaan (Perekrut)  bagaimana cara agar anda mempunyai kesempatan lebih besar agar dapat diterima oleh perusahaan yang anda lamar dengan membaca artikel Tips Diterima Kerja Via Jobstreet ini.

Baca Juga:
 
Sekilas SIVA

Apa itu SIVA ? bagi anda pelamar tentu tidak perlu memusingkan mengenai SIVA ini, namun bagi HRD Recruitment yang menggunakan Jobstreet tentu SIVA sudah tidak asing lagi. Secara garis besar SIVA adalah suatu system rekrutment yang disediakan oleh Jobstreet untuk perusahaan yang menggunakan jasa mereka dalam mencari kandidat.



SIVA Lina Jobstreet

Sebagai contoh didalam  system SIVA dari gambar diatas dapat dilihat Posisi yang pernah saya Publish di Jobstreet (untuk kerahasian sebagian data saya Sensor) kita ambil contoh Lowongan Posisi Design Grafis.

SIVA Lina Jobstreet

Pada gambar diatas dapat dilihat yang belum terproses sebanyak 84 Lamaran (Tanda Panah) dan yang saya lingkari adalah perangkingan otomatis dalam sistem SIVA Jobstreet, tentunya jika pelamar mencapai ratusan bahkan ribuan, apakah anda bisa diposisi rangking 1 atau minimal 10 besar sehingga kesempatan mendapat undangan Interview lebih besar ?.

Dari gambaran diatas saya mencoba menjelaskan Tips Diterima Kerja Via Jobstreet  dan langkah yang harus anda lakukan jika menggunakan Jobstreet sebagai Portal pencari Lowongan Kerja:

Pertama, anda harus mengisi informasi secara detil dan lengkap, seperti  CV, Skill, pengalaman Kerja, besaran gaji yang diminta. Sebaiknya sesuaikan gaji yang diminta dengan range budget perusahaan yang anda akan lamar (anda dapat menggunakan fitur kisaran gaji yang disediakan Jobstreet)

 
Jobstreet

Yang Kedua, anda harus sesuaikan keahlian dan pengalaman yang Anda miliki dengan kriteria yang disyaratkan oleh perusahaan. Contoh, jika perusahaan membutuhkan lulusan Strata 1 (S1) dengan pengalaman kerja minimal 5 tahun, maka Anda yang pengalaman dibawah 5 tahun sebaiknya tidak melamar untuk posisi ini karena system SIVA akan menyaring kesesuaian yang disyaratkan dengan data anda.

Yang Ketiga, cantumkanlah besaran sallary yang Anda harapkan, jangan mencantumkan gaji yang berlebihan dan tidak relevan dengan pengalaman serta pendidikan anda. Sebaiknya ketika anda melamar di Jobsteet sebelum apply lamaran anda juga perlu mengetahui competitor anda yang melamar posisi yang sama, anda dapat melihatya pada fitur “Lihat siapa yang telah melamar”.

Jobstreet

Jobstreet
Dalam contoh diatas terdapat 3 orang pelamar lain dengan Pendidikan, Pengalaman dan Gaji. Dari data tersebut tentu anda dapat mempertimbangkan seberapa berat kompetitor anda.
Keempat, Jobstreet juga mencantumkan fitur “Promosikan Diri Anda (Disarankan)” manfaatkanlah fitur ini dengan sebaik-baiknya karena fitur ini juga akan menjadi Kilasan rekomendasi yang menarik bagi perekrut jika anda mengisinya dengan tepat.

Jobstreet
Jika anda mengisi kolom diatas maka tampilan yang muncul di system SIVA perusahaan adalah seperti gambar dibawah ini.

SIVA Lina Jobstreet

Kesimpulannya adalah semakin sesuai data and dengan kebutuhan perusahaan makas system SIVA akan member peringkat yang baik terhadap anda, hal ini memungkinkan anda aka nada diposisi/halaman pertama sehingga akan semakin besar kesempatan untuk melaju ketahap berikutnya.

Demikian Tips Diterima Kerja Via Jobstreet (Sudut pandang Perekrut/Perusahaan), tips ini hanya membantu anda agar mendapat kesempatan lebih besar untuk dipanggil oleh perusahaan yang anda lamar, namun tidak menjamin anda akan diterima atau tidak hal itu tergantung pada sistem rekruitmen perusahaan yang anda lamar. 

Semoga berhasil


Cara Daftar BPJS Kesehatan Online Terbaru dan Cepat Perorangan

Cara  Daftar BPJS Kesehatan  Online terbaru dan cepat Perorangan

Dewasa ini seiring dengan perkembangan teknologi yang semakin maju khususnya Internet, dapat dimanfaatkan dalam berbagai bidang untuk kemudahan masyarakat. BPJS Kesehatan juga melakukan terobosan baru dalam rangka mempermudah masyarakat untuk mendapatkan layanan kesehatan sesuai amanat undang-undang dengan mengadakan Pendaftaran BPJS Kesehatan Online.
Keuntungan lain mendaftar BPJS Kesehatan online  adalah tidak perlu mengantri lama,serta dapat menghemat biaya, dan cepat.

Berikut Cara  Daftar BPJS Kesehatan  Online terbaru dan cepat berserta  syarat-syaratnya:

  1. Kartu keluarga (KK)
  2. NPWP
  3. Alamat email dan No HP
  4. Akun Bank (Mandiri/BRI/BNI)
Jika syarat diatas sudah siap, maka ikuti tutorial berikut:

Buka halaman web BPJS Kesehatan resmi di http://daftar.bpjs-kesehatan.go.id/bpjs-online maka akan tampil halaman seperti ini:


Daftar BPJS Kesehatan Online
carahrd.blogspot.com domain lama sebelum berubah menjadi www.carange.top

  1. Baca dengan seksama Syarat dan ketentuan Layanannya, jika sudah dimengerti silahkan centang kolom Saya menerima dan menytujui Syarat dan Ktentuan Layanan pendaftaran BPJS Kesehatan.
  2. Klik Pendaftaran
  3. Pada kolom Jenis Kepesertaan pilih Pekerja Bukan Penerima Upah
  4. Centang terlebih dahulu kolom “Dengan ini  saya menyatakan untuk mendatfarkan diri beserta anggota Keluarga”.
  5. Isi No Kartu Keluarga
  6. Isi Captha (Kode acak) lalu Klik  “Inquiry Kartu Keluarga".
Daftar BPJS Kesehatan Online
carahrd.blogspot.com domain lama sebelum berubah menjadi www.carange.top
Disana akan muncul anggota keluarga sesuai dengan kartu keluarga, lalu Klik “Proses Selanjutnya”.
Setelah itu  muncul form pendaftaran yang harus diisi sesuai data diri yang sebelumnya telah disiapkan. 
Daftar BPJS Kesehatan Online
carahrd.blogspot.com domain lama sebelum berubah menjadi www.carange.top

Isi semua kolom yang tersedia, untuk pengisian Kelurahan dan Faskes Tingkat pertama silahkan klik tanda “teropong/search”.
Pilih kelas sesuai yang anda inginkan:

Besar iuran anggota Bukan Penerima Bantuan Iuran:
Kelas1/ orang = Rp 59.500 per bln
Kelas2/ orang = Rp 42.500 per bln
Kelas3/ orang = Rp 25.500 per bln

Kemudian pilih Faskes yang anda kehendaki.

Update per per April 2016
 
Kelas1/ orang = Rp 80.000 per bln

Kelas2/ orang = Rp 51.000 per bln
Kelas3/ orang = Rp 30.000 per bln
Saran saya : untuk Faskes tingkat pertama carilah yang terdekat, terlengkap, dan buka 24 jam (jika ada).
Jika anda sudah selesai maka link “aktivasi” akan dikirimkan lewat email yang sebelumnya ada siapkan.

Buka email "Kotak Masuk" jika tidak ada coba di cek pada "Junk Email" maka akan tampil seperti contoh berikut:

Contoh email aktivasi BPJS Kesehatan
Email Konfirmasi Aktivasi
Klik tombol aktivasi atau copy link web dan paste di browser anda, setelah itu akan muncul Virual Account Number, klik dan download VA tersebut

Virtual Account BPJS Kesehatan
Vitual Account BPJS Kesehatan
Bayarlah iuran anda sesuai dengan Virtual Account dan bank yang anda daftarkan


Tunggu beberapa hari, kemdian klik kembali Link Aktivasi tersebut untuk mencetak kartu
Kartu BPJS Kesehatan
Kartu BPJS Kesehatan


Catatan : kartu hanya dapat dicetak setelah anda melakukan pembayaran kepesertaan.

Penting : Cara  Daftar BPJS Kesehatan  Online terbaru  jika salah satu anggota kluarga yang terdaftar di KK sudah menjadi anggota BPJS Kesehatan, maka pendaftaran hanya dapat dilakukan dikantor Cabang BPJS.

Demikian Cara  Daftar BPJS Kesehatan  Online terbaru dan cepat, semoga dapat bermanfaat bagi anda yang ingin mendaftarkan BPJS Kesehatan secara online.

Lowongan Kerja Staff Accounting Pajak

Staff Accounting Pajak

Lowongan kerja PT. Carvil

PT. Panca Karya Nusa  anak perusahaan PT. Carvil Abadi membuka lowongan untuk posisi Staff Accounting Pajak .

Alamat : Jl. Muara Baru Kompleks Pergudangan Nilakandi No 5-6, Muara Baru Jakarta Utara Telp. 6621529




Requirements:

 1. Pendidikan Minimal SMA Sederajat

 2. Usia Maksimal 30 tahun
 3. Pengalaman Minimal 2 tahun di Accounting Pajak
 4. Kreatif, bertanggung jawab, dan teliti
 5. Dapat mengoperasikan Microsoft Office ( Word, Excel, Powerpoint),E-SPT
 6. Mengerti Accounting Pajak
 7. Dapat berkerja sendiri dan team, dan dapat bekerja dibawah tekanan.
 8. Mempunyai kemampuan bahasa inggris (minimal passif)
 9. Bersedia bekerja di daerah Jakarta Utara


 Lamaran CV dapat di apply ke hrd.recruitment[at]carvil.co.id or sofyan[at]carvil.co.id
 Hanya yang memenuhi persyaratan yang akan di proses.


Update :Lamaran ditutup